Seputarbabel.com, Pangkalpinang – Kini lengkap sudah syarat partai pengusung pasangan bakal calon Erzaldi Rosman Djohan dan Yuri Kemal Fadlullah. Rekomendasi DPP Partai Gerindra untuk 15 Pilgub, dari 37 Provinsi yang akan laksanakan Pilkada resmi diumumkan. Rumor negatif terkait dukungan Gerindra ke Erzaldi pun terbantah, 1 dari 15 rekomendasi itu milik Erzaldi – Yuri.
Relawan Erzaldi untuk Pilgub Babel 2024 sangat bersyukur, selain kembali bisa memberikan fakta otentik bantahan isu miring terkait Erzaldi Rosman. “Kami dari relawan sangat lega dan bersyukur dikeluarkannya rekomendasi resmi DPP Gerindra mengusung Erzaldi Rosman dan Yuri Kemal Fadlullah sebagai pasangan di Pilgub Babel 2024,” ungkap Ketua Pro ER Babel, Adhy Sarphio.
Ia akui jika dalam rangka suksesi bakal calon tidak sedikit kicauan negatif dan rumor miring terhadap Erzaldi tersebar. Itu mereka ketahui karena, bantahan isu dilakukan dan mereka sikapi dengan santun. “Beberapa kicauan itu memang
kita sikapi semua dengan kepala dingin. Bismillah kami berharap pilkada serentak Babel semoga berjalan lancar, baik dan damai,” sambung Adhy.
Dengan dukungan resmi Gerindra dan Demokrat maka syarat pengusung 9 kursi DPRD Provinsi terpenuhi. Dengan ditambah PBB, punya 1 kursi di Dewan Provinsi maka ada 10 kursi pengusung Erzaldi – Yuri. “Relawan Pro ER akan berjuang untuk memenangkan pasangan Erzaldi – Yuri. Kami optimis Pilgub Babel akan berjalan lancar, damai dan tenang,” aku Adhy yang juga seorang advokat ini.
Meskipun konstelasi serta suhu politik beberapa bulan setelah Pilpres dan Pileg 2024 kian meningkat. Bagi Relawan Pro ER Babel, semua masih pada tarap wajar walau pun terjadi penebaran rumor dan isu. Para bakal calon saat ini adalah tokoh politik di Babel, jiws negarawan pasti akan terlihat.
“Bagi kami Pro ER yang didominasi para pengacara, karena ini terusan yang akan terus bergulir untuk Pilkada kelak dan nantinya. Kami berharap agar generasi Babel dapat mencontoh hal – hal baik dalam sikap dan prilaku politik,” harap Adhy.