Seputarbabel.com, Pangkalpinang – 17 tahun Partai Gerindra berdiri, diperingati Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Pangkalpinang dengan aksi sosial dan konsolidasi. Minggu (2/2/2025) pengurus dan anggota fraksi DPRD Kota datangi 7 Panti Asuhan di Pangkalpinang. Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan hari ulang tahun (HUT) partai, 6 Februari 2025. Disalurkan 100 paket sembako untuk 7 Panti Asuhan yang mereka datangi bergantian kemarin.
Ketua DPC Partai Gerindra Kota, Bangun Jaya membenarkan hal tersebut. 100 paket tadi berisi diantaranya beras, minyak sayur, susu, gula dan ikan kaleng. “Alhamdulillah, hari ini kita salurkan 100 paket sembako untuk 7 panti asuhan di Pangkalpinang. Ini merupakan bentuk kepedulian kami pada masyarakat, jelang perayaan ulang tahun partai,” katanya.
Ia berharap selain paket sembako tadi dapat bermanfaat untuk asupan anak – anak asuh panti. Kegiatan mereka ini dapat menginspirasi pihak lain untuk turut serta dalam membantu sesama anak bangsa. “Seperti kita ketahui, asupan bergizi sangat dibutuhkan para penerus bangsa ini agar sehat dan kuat. Makanya Presiden Prabowo punya program makan bergizi gratis,” tambah Bangun.
Pengurus Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Muhammadiyah, Junaidi. Usai menerima paket sembako yang diberikan secara simbolis oleh Bangun, sampaikan apresiasi kepada Gerindra Pangkalpinang. “Bagi kami ini sangat bermanfaat untuk 40 anak asuh kami. Selamat buat hari jadi ke 17 Partai Gerindra, semoga terus berjuang untuk masyarakat,” ucapnya.
“Berjuang Tiada Akhir” adalah tagline HUT ke 17 Partai Gerindra. Momen ini diharapkan tidak hanya menjadi simbol perayaan, tetapi juga pengingat bagi Partai Gerindra, terus memperjuangkan aspirasi rakyat dan memberikan kontribusi nyata bagi bangsa Indonesia.
Hadir, seluruh anggota fraksi Gerindra Kota, Ketua Fraksi M Iqbal, Sekretaris, Sukardi, Wakil Ketua, Hasan Basri dan Rosalina. Menurut Bangun rangkain kegiatan HUT Partai tahun ini, selain rasa syukur juga bentuk terima kasih kepada rakyat selama ini telah mendukung Prabowo Subianto dan Partai Gerindra.
Wakil Ketua DPRD Kota ini selain memberi sambutan, juga terlihat akrab dengan anak – anak panti. Bahkan Bangun, ketika di Panti Asuhan Muhammadiyah menggendong seorang bayi. Begitu pun ketika sampaikan sambutan, Ia terus memberikan semangat dan motivasi kepada anak asuh panti.
7 Panti Asuhan tersebut adalah Panti Ruth di Air Itam, Bukit Intana, Panti Nur Rahmah di Keramat, Rangkui, Yayasan Usman bin Affan di Jeramba Gantung, Gabek, Panti Yamusru di Selindung Baru, Gabek, Panti Annisa di Lontong Pancur, Pangkal Balam, Panti Asuhan Aisyiah di Kacang Pedang, Gerunggang dan Panti Muhammadiyah di Batin Tikal, Taman Sari.