Untuk Memberikan Layanan di Laut, Bupati Bangka Launching Pusling

Bangka,Seputarbabel.com — Untuk meningkatkan jangkauan dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi warganya yang tinggal di pulau-pulau, jika ada yang mengalami masalah di laut, Bupati Bangka Mulkan melakukan gerak cepat dengan melaunching Puskesmas Keliling (Pusling) Air Puskesmas Sinar Baru di Pantai Tongachi, Sungailiat, Rabu (17/5/2023).

 

Pengadaan Kapal Puskesmas Keliling Air ini merupakan langkah pemerintah daerah untuk mengusulkan dan menyerap Dana Alokasi Khusus (DAK) Reguler yang ada di pemerintah pusat yang disalurkan melalui Dinas Kesehatan.

“Kita sebagai pemangku jabatan tidak selayaknya hanya memperhatikan kesehatan masyarakat yang ada di darat saja akan tetapi harus diperhatikan juga masyarakat yang ada di atas air atau yang tinggal di pulau. Karena tercatat banyak warga Kabupaten Bangka yang saat ini berprofesi sebagai nelayan, sehingga ketika mereka melaut dan tiba-tiba mengalami sakit maka dengan adanya alat transportasi untuk pelayanan kesehatan ini nantinya bisa dijangkau untuk diberikan pertolongan pertama,” sebutnya.

Dikesempatan itu Mulkan menegaskan pemerintah harus memberikan perhatian kepada warganya yang tinggal di darat maupun yang di laut. Menurutnya, keberadaan Puskesmas Keliling Air ini nantinya juga dapat dipergunakan untuk memberikan pertolongan apabila ada wisatawan yang mengalami musibah saat berenang.

Dia menegaskan dengan adanya Pusling Air ini diharapkan akan mengurangi tingkat kesulitan bagi masyarakat yang ingin membutuhkan pertolongan kesehatan ketika mengalami musibah di laut.

“Jadi kalau ada nelayan yang mengalami musibah atau kendala kesehatan di laut tidak perlu lagi menunggu kapal nelayan lainnya. Akan tetapi dengan ketersediaan Kapal Puskesmas Keliling Air ini maka memberikan kemudahan dalam memberikan pertolongan,” jelasnya.

Sedangkan untuk waktu pelayanan, Mulkan katakan nanti akan dibicarakan lebih lanjut apakah pelayanan 24 jam atau dengan mekanisme yang lain. Dan pihaknya akan serahkan pola pelayanan ke Dinas Kesehatan Bangka.

“Satu hal yang penting dan harus diperhatikan juga adalah bagaimana cara merawat kapal ini, jangan sampai hanya sifatnya sementara saja. Ini adalah puskesmas keliling air yang pertama di sini, jadi bagi daerah lainnya silahkan mengajukan proposal untuk pengadaan kapal Puskesmas Keliling ini. Sehingga nantinya wilayah perairan yang lainnya seperti Belinyu dan sekitarnya bisa memiliki pelayanan puskesmas keliling yang sama di Sungailiat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *