Bangka, seputarbabel.com – Program rumah layak huni bukan hanya dilakukan pemerintah melalui program di Dinas Pekerjaan Umum Pemukiman Rakyat (PUPR). Capaian rumah huni layak bagi rakyat Indonesia merupakan capaian yang harus dilakukan pemerintah. PT Timah Tbk lewat salah satu program CSR berupaya membantu capaian program pemerintah ini.
Beberapa pembangunan rumah layak huni dilakukan anggota Mind Id ini, di setiap wilayah operasi mereka. Saat ini Unit Produksi Laut Bangka sudah merealisasi itu di wilayah Kecamatan Belinyu dan Riau Silip. Sementara rumah warga di Kelurahan Belinyu milik Solihati dan Suharli menjadi sasaran program rumah layak huni PT Timah. Rumah Solihati hingga saat ini masih dalam proses pembangunan.
Kepala Bidang Komunikasi Perusahaan, Anggi Siahaan mengatakan program ini bukan hanya komitmen PT Timah di wilayah operasional perusahaan. “Selain sebagai bentuk komitmen perusahaan agar memberikan dampak sosial ekonomi bagi masyatakat. Merupakan salah satu cara untuk membantu pemerintah mewujudkan rumah layak huni,” jelasnya.
Lurah Belinyu, Mustopa mengapresiasi PT Timah telah menunjukkan langkah nyata membantu masyarakat. “Selama ini rumah warga kurang layak di perkotaan belum terlalu diprioritaskan, meski sudah beberapa kali diajukan. Karena program yang ada hanya untuk wilayah pedesaan,” sambungnya.
Memang diakui Mustopa, berada di wilayah operasi PT Timah membuat kelurahan Belinyu menerima berbagai bantuan dari UPLB Belinyu. “Warga kita dapat bantuan rumah layak huni PT Timah. Rumah ibu Solihati, sedang dalam proses pembangunan, rumah Suharli yang akan dibangun selanjutnya. Kita bersyukur dengan program ini warga kita bisa menempati rumah yang layak,” ungkapnya.














