PT Timah Resmi Masukan RSBT Dalam Holding RS BUMN

Seputarbabel.co, Jakarta – Holding Rumah Sakit (RS) Badan Usaha Milik Negara (BUMN) fase II resmi terbentuk. 7 BUMN menyerahkan mengalihkan saham rumah sakitnya ke PT Pertamina Bina Medika (Pertamedika). PT Timah Tbk menyerahkan mayoritas saham RSBT kepada Holding Grup Indonesia Healthcare Corporation (IHC), PT Pertamedika IHC.

Penandatangan akta jual beli pembentukan Holding RS BUMN, disaksikan Menteri BUMN Erick Thohir, Wakil Menteri BUMN I Budi Gunadi Sadikin, Wakil Menteri BUMN II Kartika Wirjoatmodjo, dana para Direktur BUMN. Selain PT Timah, PT Krakatau Steel, PT Pelindo II dan III serta PT Perkebunan Nusantara X, XI juga XII melepas RS, anak perusahaannya.

Menurut Menteri BUMN Erick Thohir, penandatanganan Jumat (7/8/2020) di Synergy Lounge Kementerian BUMN, Jakarta Pusat ini merupakan tindak lanjut dari pengembangan Rumah Sakit BUMN secara bersama dalam grup IHC. Langkah ini akan terpotensi meningkatkan peran dalam ketahanan kesehatan nasional melalui empat objektif strategis.

Penyediaan layanan kesehatan berkualitas, peningkatan jaringan dan skala, pengembangan kapabilitas dan inovasi, serta integrasi dan kolaborasi ekosistem kesehatan nasional. “Ini semua sesuai dengan value of synergy and value of creation dan dapat menuju go global yang ditempuh dengan pertukaran tenaga medis ke luar negeri sebagai transfer knowledge,” jelas Erick.

Direktur Utama PT RSBT Pangkalpinang, Dodi Setiabudi kepada media ini membenarkan jika ia hadir dalam penandatanganan tadi. Hanya saja menurutnya terkait keterangan resmi akan disampaikan langsung pihak PT Timah. “Untuk jelas dan resminya, kalau tidak salah dalam minggu ini ada pengumuman resmi dari PT Timah,” jawabnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *