Pangkalpinang Akan Gunakan Si Sumaker

PANGKALPINANG,Seputarbabel.com- Pemerintah kota Pangkalpinang akan melakukan sistem surat masuk dan keluar mengunakan jaringan internet atau yang di sebut Si Sumaker

Dengan sistem Sumaker ini tidak ada lagi alasan bagi kepala dinas tidak menerima surat dari Walikota, karena sudah masuk ke pribadi masing masing kata Walikota Pangkalpinang H.M.Irwansyah tadi pagi, Senin(3/7/2017)
“Kita akan mengunakan sistem yang baru dalam mengatur keluar masuk surat di lingkungan pemerintah kota Pangkalpinang, yang di sebut Si Sumaker,” ucapnya
Hal ini sudah di gunakan oleh pemerintah kota Tangerang, nanti kita akan belajar kesana. Hal ini untuk mempermudah perkerjaan kita.
“Tidak ada alasan bagi kepala dinas tidak mendapatkan surat dari kepala daerah, karena sistem ini seperti facebook.tinggal masukkan kode verifikasi seperti angka empat digit langsung terbuka,” bebernya
Program ini akan berlaku mulai 17/9/2017 pas ulang tahun kota Pangkalpinang. Tidak ada lagi surat menyurat seperti yang dulu, kini semua Hard copy akan masuk keluar mengunakan IT
“Ini adalah terobosan baru, agar kerja pemerintah lebih optimal, tidak ada alasan kadis tidak menerima surat. Karena sudah masuk ke pribadi,”pungkasnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *