Milad Ke 51 Kahmi Pangkalpinang, Akan Gelar Diskusi Publik

Pangkalpinang,Seputarbabel.com-Tepat tanggal 17 september 2017 korps alumni himpunan mahasiswa islam (kahmi)  berusia 51 tahun. Majelis Daerah kahmi pangkalpinang menggelar acara resepsi milad ke 51 tahun dan diskusi publik dengan tema “menegakkan kedaulatan pedagang tradisional ditengah isu hadirnya farinchis mini market”, di kantor md kahmi pangkalpinang jl.  Fatmawati kampak, senin jam 19.30 sampai dengan selesai.  Koordinator presidium kahmi davitri mengatakan bahwa peringatan milad kahmi ini merupakan rasa syukur atas eksistensi dan soliditas alumni hmi yang terbangun selama ini.  

“insya allah kahmi pangkalpinang malam ini (senin malam)  akan melaksanakan resepsi milad 51 tahun kahmi, dan tentu ini hal yang cukup istimewa karena bertepatan dengan hari jadi kota pangkalpinang yang ke 260, makanya sebagai salah satu ormas di kota pangkalpinang pun kita merangkaikannya dengan diskusi publik dengan tema dan isu-isu yang berkembang ditengah masyarakat,  salah satunya adalah yang kita diskusikan malam ini,” Jelas Davitri. 

Dalam resepsi ini juga akan diberikan pengahargaan kepada mantan ketua majelis daerah pangkalpinang seperti zulkarnain karim,  tri admaja dan sarbini sebagai mantan ketua majelis wilayah kahmi babel.

 “Ia, kita juga akan memberikan penghargaan kepada mantan ketua umum md kahmi dan mantan ketum mw kahmi”, ungkap Davitri.  

Semoga peringatan milad kahmi dan hari jado kota pangkalpinang ini bisa memberikan spirit bagi kita semua untuk berbuat dan memberi kontribusi terhadap kemajuan umat,  bangsa dan daerah ini”, lanjutnya. Acara akan dihadiri oleh seluruh pengurus kahmi dan kader hmi.  Dan dibuka oleh koordinator presidium kahmi babel dr.  Achmad husaini.  Sp. Og.  Selamat milad ke 51 kahmi,  semoga tetap menjadi bagian dalam memajukan bangsa ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *