Namang,Seputarbabel.- Dalam rangka memperingati dan memeriahkan HUT RI ke-75 tahun 2020 Korem 045/Garuda Jaya mengadakan berbagai perlomaan di Lapangan Makorem Desa Jelutung Kecamatan Namang Bangka Tengah, Selasa (18/8/20).
Kegiatan tersebut dihadiri dan disaksikan langsung oleh Danrem 045/Gaya Brigjen TNI M. Jangkung Widyanto S.I.P. M. Tr (Han)
dan Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcabrem 045 PD II/Sriwijaya Ny Deasy Jangkung Widyanto beserta para pengurus Persit dan anggotanya.
Adapun macam perlombaan yang dilaksanakan meliputi perlombaan Bakiak untuk anak-anak putra dan putri, sepeda lambat putra dan putri untuk anak-anak, lomba memasukkan paku kedalam botol untuk putra dan putri.
Selain itu perlombaan sepeda lambat untuk anak-anak putra dan putri, menangkap belut anak-anak putra dan putri, merias wajah istri, lomba memecahkan air dalam plastik untuk ibu-ibu dan lomba bakiak untuk berpasangan suami istri.
Perlomban di kemas sedemikian rupa dengan maksud melatih kerja sama dan melatih kesabaran serta mengharuskan menghadapi dilanjutkan menyelesaikan rintangan yang dihadapi baik secara kelompok maupun perorangan.
Dan tentunya yang paling utama adalah untuk memupuk kecintaan terhadap Negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang bertepatan dengan momen peringatan HUT RI ke 75 melalui berbagai macam perlombaan khusus untuk anak-anak serta keluarga prajurit di lingkugan Makorem 045/Garuda Jaya.
Khusus untuk perlombaan merias wajah, hadiah pemenang diserahkan langsung oleh Ketua Persit Kartika Candra Kirana Koorcabrem 045 PD II/Sriwijaya.(jazz)