SILAHTURAHMI & Pembahasan Pelantikan kepengurusan DPD KNPI BABEL PERIODE 2017 – 2020.
Seputarbabel.com – Riza Fahriansyah setelah terpilih menjadi ketua DPD KNPI BABEL Periode 2017 – 2020 pada Musda ke VI DPD KNPI BABEL yang digelar di Ballroom Novotel Bangka beberapa waktu lalu diikuti oleh 52 Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP) tingkat Provinsi Bangka Belitung dan perwakilan Caretaker DPD II se Bangka Belitung.
Setelah SK kepengurusan di Keluarkan DPP KNPI Riza mengajak Sejumlah pengurus DPD KNPI Kepulauan Babel menggelar buka puasa bersama dalam menyambut bulan ramadan kali ini di Kafe Kong Djie Kawasan Air Itam Pangkalpinang, Senin (5/6/2017) sore.
Kegiatan ramadan ini di hadiri langsung para pengurus lainnya.
“Kita sekaligus bersilahturahmi antar pengurus KNPI, termasuk membahas keorganisasian kita,” jelas Riza.
Selain itu, organisasi kepemudaan ini juga membahas persiapan pelantikan DPD KNPI Kepulauan Babel.
“Kita juga akan melakukan santunan pada anak yatim piatu, sesuai arahan pusat, semuanya sudah di data dan rencananya dilaksanakan sekaligus pada pelantikan,” ujarnya.