Bank Sumsel Babel Cabang Sungailiat Gelar Undian Grand Prize Tabungan Pesirah

 

Bangka,Seputarbabel.com — Bupati Bangka mengadiri Undian Grend Prize, Tabungan Persirah Bank Sumsel Babel Cabang Sungailait, Kabupaten Bangka, Jumat (10/3/23)

Hadir dalam kesempatan itu Kapala Bank Sumsel Babel Cabang Sungailiat Santoso beserta Jajaran, Para Kepala Pimpinan Bank Sumsel Babel wilayah Belinyu dan Puding Besar, Kepala Dinas Sosial Babel, Kepala Dinas Sosial Bangka, Kapolsek Sungailiat, dan para Nasabah Bank, Sumsel Babel,

Dalam kesempatan itu Bupati Bangka Mulkan SH,MH, sangat mengapresiasi terhadap Bank Sumsel Babel Cabang Sungiliat atas partisipasi Bank Sumsel Babel yang ikut membantu pertumbuhan Ekonomin masyarakat Kabupaten Bangka.

” Selaku kepala daerah (Bupati-red) saya mengucapkan terima kasih kepada pihak yang turut berpartisipasi untuk menumbuhkan ekonomi masyarakat di daerah kita, Terutama Bank Sumsel Babel, karena Bank Sumsel Babel merupakan saham kepemilikan dari Kabupaten Bangka,” ungkap Mulkan

Bupati Bangka Mulkan, Mengajak masyarakat untuk ikut menabung di Bank Sumsel Babel, bahkan Pemkab Bangka sendri setiap tahunnya selalu menyisihkan keuangan daerah di Bank Sumsel Babel,

” Kalau tidak di sisihkan akan habis begitu saja, maka dari itu pemkab Bangka selalu menyisisikan di Bank Sumsel Babel, kalau tidak maka tidak akan dapat apa-apa,” Ungkap Mulkan

“Jadi bukan hanya masyarakat yang menabung, tetapi pemerintah juga ikut serta, mari kita bersama-sama menyisihkan pendapatan kita, terutama ibu-ibu rumah tangga untuk menyisihkan uang dapurnya, Jangan ketika diberi suaminya berapa pun akan habis begitu saja tapi sisihkan,” Bupati Bangka Mulkan SH,MH menambahkan

Karena orang hemat itu pangkal kaya, kalau orang boros akan sengsara, Lanjut Bupati Bangka menambahkan, Jadi silahkan masyarakat untuk menabung di Bank Sumsel Babel Cabang Sungailiat, Karena Bank Sumsel Babel adalah Bank kita, maka kita akan mendapatkan dividennya setiap tahun, kemudian akan kita salurkan ke masyarakat kembali seperti UMKM kita yang non Bunga.

” Kita berikan ke pelaku UMKM non bunga, agar pertumbuhan ekonomi di kalangan masyarakat kita semakin bertumbuh, Jadi kalau masyarakat meminjam dana Keredit Usaha Rakyat (KUR) cukup membayar pokoknya saja. Bunga akan dibayar dari dividen Pemkab Bangka,” Ungkap Mulkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *