Lomba Lari Belitong Geopark Run 2023 Ini Syarat dan Cara Daftarnya

Belitung, Seputarbabel.com – Belitong Geopark Run 2023 adalah event olahraga lari yang akan diadakan di Kota Tanjungpandan.

Event Belitong Geopark Run 2023 ini diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Belitung melalui Bidang Pembudayaan Olahraga.

Target 1000 peserta.

Nomor dan Kategori Belitung Geopark Run 2023 ini, yakni :
– 5K ( Kategori Pelajar )
– 10K ( Kategori Umum )
– 21K ( Umum & Master )

Tanggal Pendaftaran : Tanggal 21 November 2023 s/d 8 Desember 2023
Pengambilan Nomor Peserta : Tanggal 4 Desember s/d 9 Desember 2023 di Kantor Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Belitung.

“Tujuannya mengajak para pelari menaklukan kontur alam yang tidak biasa sambil menikmati pemandangan alam yang indah dan kekayaan budaya di sepanjang Geopark Tanjung Kelayang dan Tanjung Tinggi serta disambut dengan Alam yang indah dan Kuliner Belitung yang memanjakan lidah,” tulis rilis resmi Event Belitong Geopark Run 2023. Senin (4/12/2023).

Sesuai dengan tema “Event Belitong Geopark Run 2023” rencananya akan diadakan pada 10 Desember 2023 di wilayah Geopark Tanjung Kelayang dan Tanjung Tinggi Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung.

Diharapkan event ini merupakan sebuah peristiwa pengalaman yang sangat luar biasa bagi para peserta hingga wisatawan lokal maupun wisatawan dari luar.

Ringkasan

Event Belitung Geopark Run 2023 terdiri dari Nomor dan Kategori 5K Pelajar, 10K Umum, 21K Umum & Master dilaksanakan selama 1 hari di Desa Tanjung Kelayang dan Tanjung Tinggi Kecamatan Sijuk Kabupaten Belitung.

Aturan Umum

Peserta diperbolehkan berasal dari WNI dan WNA,

Peserta berbadan sehat, ( untuk pelajar wajib membawa surat keterangan dari sekolah pada saat pengambilan nomor peserta),

Peserta wajib memakai nomor peserta event yang dipasang di dada (tidak di perut, celana atau punggung) agar jelas terlihat oleh petugas area lomba,

Peserta wajib menjaga kebersihan,

Seluruh area lomba adalah area bebas rokok, narkoba, dan senjata tajam,

Garis start ( garis start ) akan dibuka 30 menit sebelum lomba dimulai,

Disarankan datang lebih awal agar tidak terlambat mengikuti start,

Jika peserta terlambat maka start harus mengikuti kategori berikutnya,

Berikan posisi depan untuk pelari cepat agar tidak terdorong dan terdesak,

Dilarang menggunakan jalan pintas untuk mencapai titik finish, seluruh peserta wajib mengikuti rute yang telah disiapkan panitia,

Peserta diwajibkan dalam keadaan prima dan sehat ketika mengikuti lomba. Risiko selama lomba berlangsung menjadi tanggung jawab pribadi peserta,

Peserta diharapkan tidak memaksakan diri dalam lomba sehingga menimbulkan risiko untuk keselamatan dan kesehatan diri,

Peserta wajib mengutamakan kesehatan dan keselamatan selama lomba berlangsung, jika merasa sakit segera hubungi marshal atau petugas medis,

Setelah melewati garis finish ( garis finish ), peserta dipersilahkan ke refreshment area untuk mengambil medali penamat ( finisher ), minuman dan buah ( refreshment ),

Peserta yang berhak mendapatkan medali finisher adalah peserta yang menyelesaikan lomba sebelum batas waktu berakhir ( Cut Off Time )Peserta harus membaca, memahami, dan menyetujui seluruh peraturan lomba,

Peserta dilarang keras melakukan atau mengucapkan perkataan yang bersifat mengancam, menghina, menghina, dan bersifat SARA. Hal ini tidak ditoleransi oleh panitia,

Direktur Lomba ( Race Director ) akan memberikan informasi jika ada keadaan mendesak yang dapat membahayakan peserta dan berhak untuk menghentikan lomba, dan

Segala keputusan mutlak berada di Direktur Lomba.

Aturan Podium

Syarat podium adalah peserta dengan Kewarganegaraan Indonesia dan Kewarganegaraan Asing,

Pemenang harus menunjukkan data diri sesuai dengan data saat registrasi dan nomor peserta yang dipakai. Jika tidak sesuai maka akan didiskualifikasi sebagai pemenang,

Peserta juara podium diwajibkan memiliki Rekening Bank jika tidak maka dapat diwakilkan dengan melampirkan surat kuasa,

Podium akan ditentukan dari waktu finis tercepat untuk masing-masing kategori Putra dan Putri. Penentuan podium akan melewati tahap verifikasi oleh panitia,

Integritas adalah hal yang utama di dalam event ini. Kejujuran dan sportifitas selalu diutamakan. Jika terjadi kondisi yang tidak baik, Panitia berhak mendiskualifikasi dan mem-blacklist peserta dalam event-event berikutnya, dan

Segala keputusan mutlak berada di Panitia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *