Seputarbabel.com, Pangkalpinang – Menyambut kedatangan peserta BUMN Mudik Bareng PT Timah Tbk, Idul Fitri 1440 H tahun 2019 di Pelabuhan Pangkalbalam. Anggota Holding BUMN Pertambangan ini, berharap kinerja perusahaan akan terus berkembang. Sehingga dapat terus memberikan kontribusi berbagai kegiatan rutin sosial kemasyarakatan, diluar kewajiban tanggung jawab sosial perusahaan.
Kepala Bidang Government Relation Rendi Kurniawan mengatakan itu, saat menyambut kedangan peserta Mudik BUMN Bareng PT Timah. “Kedepannya tetap kita support (program mudik gratis dari PT Timah), doa kan saja PT Timah tetap bisa berkontribusi,” harapnya.
Ia juga menjelaskan PT Timah sebagai perusahaan yang berkantor pusat di Pangkalpinang, akan terus menyalurkan kegiatan sosial kemasyarakatan di wilayah produksi. Mudik gratis hanya salah satu dari sekian banyak program, baik program yang melibatkan stakeholder maupun oleh PT Timah sendiri. “Dengan program – program seperti ini paling tidak bisa membatu masyarakat dalam kondisi (mudik) seperti sekarang ini. Sehingga bisa berkumpul dengan keluarga saat lebaran nanti,” ungkap Rendi.
Disinggung soal harga tiket pesawat yang melambung tinggi, Rendi mengatakan jika program mudik gratis PT Timah bukan dilatarbelakangi oleh hal tersebut. “Kebetulan saat ini tiket sedang mahal, namun program ini sudah beberapa tahun belakang kita jalankan, tujuannya agar membantu teman – teman berkumpul dengan keluarga,” jawab mantan Ketua Isba Jaya tersebut.
Progam BUMN Mudik Bareng PT Timah memang menjadi agenda rutin, tujuannya memberikan kemudahan pelajar dan mahasiswa Babel di pulau Jawa dan Sumatera. Kegiatan ini bekerjasama denga Ikatan Mahasiswa Bangka (ISBA) dan Ikatan Keluarga Pelajar Belitung (IKPB), tujuan tidak hanya Jakarta – Pangkalpinang, melainkan juga Jakarta – Belitung, Palembang – Bangka dan Palembang – Bangka – Belitung.
Adapun rute mudik sendiri Jakarta – Jawa jalur pantura, Jakarta -Jawa Jalur Selatan, Jakarta – Pangkalpinang dan Jakarta – Tj Pandan, Belitung. Bandung – Pangkalpinang, Bandung – Tj Pandan, Yogyakarta – Pangkalpinang serta Yogyakarta – Tj Pandan. Ada juga Yogyakarta – Tj Balai Karimun, Palembang – Pangkalpinang serta Palembang – Pangkalpinang lalu Tj Pandan.
Sementara Fajri Ramadhan dari Isba Jogyakarta kepada wartawan mengatakan. Jika mereka merasa bersyukur dengan program mudik gratis dari PT Timah, bahkan pesertanya bukan hanya mahasiswa ada 5 orang anak dan keluarga berbeda. “Progam mudik ini kita harap bisa ada terus, karena kita senang bisa berkumpul dengan keluarga saat lebaran. Harapan kita PT Timah makin maju, makin berkembang sehingga terus berperan bersama masyarakat Babel,” ungkapnya.