Bangka, Seputarbabel.com — Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Bangka Belitung bersama Perkumpulan Pengemar Bonsai Indonesia (PPBI) Bangka, mengelar Rapat Koordinasi bersama Stakeholder terkait, di Caffe Doobel You Sungailiat, Kabupaten Bangka, Rabu 22/2/23)
Rapat Koordinasi tersebut dalam rangka akan dibukanya Pameran Bonsai Nasional sekaligus Bazar UMKM, Oleh HKTI Babel, dan PPBI Bangka serta Pemkab Bangka dan Polres Bangka.
pada 11 Samapai 19 Maret mendatang,
Dalam kesempatan itu saat di wawancara secara langsung oleh Seputarbabel.com, Sekjend HKTI Bangka Jauhari mengatakan, Rapat ini untuk mematangkan teknis terhadap pelaksanan Event Pameran Bonsai dan Bazar UMKM,
” Kita melakukan rapat hari ini untuk mematang akan di bukanya terhadap pameran Bonsai dan bazar UMKM, yang akan berlangsung dari tanggal 11 sampai 19 Maret, di taman Sari kota Sungailiat,” Ungkap Jauhari
Dijelaskan Pria yang biasa disapa Bang Jo tersebut, Pameran Bonsai secara nasional tersebut juga di ikuti para peserta berbagai daerah, tidak hanya dari Provinsi Bangka saja, namun para peserta ada yang dari luar derah,
” Karena ini nasional jadi para peserta dan jurinya juga nasional. Bahkan ada juga perserta dari negara Vietnam,” ungkap Jauhari
Kegiatan ini kita bekerja sama dengan (PPBI) Perkumpulan Pengemar Bonsai Indonesia, Lanjut Juahari, Kita tidak terfocus terhadap pameran saja, melainkan juga akan di gelarnya Bazar UMKM, dan berbagai hiburan serta perlombaan yang di ikut sertakan,
” Dengan adanya kegiatan ini, kita berharap selain untuk mengundang para wisatawan berkunjung ke daerah kita, juga untuk membantu perekonomian masyarakat, khusunya para pegiat UMKM Kita,” Sambung Jauhari
Sementara itu dalam kesempatan yang sama Ibu H.Hajija selaku ketua UMKM mengatakan, dengan adanya event ini, para pegiat UMKM sangat atusias untuk mendaftarkan pruduk mereka.
” Para pegiat UMKM sangat atusias mendaftarkan dagangan mereka, bahkan dalam satu jam saja sudah ada 50 pendaftar, artinya adanya kegiatan ini, sangat membantu para pegiat UMKM kita, untuk promosikan produk-produk mereka,” Ungkap Hajija
Hadir dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Bangka Ismir Racmaddinianto, Kasat Pol PP Bangka Toni Marza., KBO Samapta Polres Bangka Iptu Aryanto, KBO Satlatas Polres Bangka Iptu Kardo Netso Siagian SH.,Ketua Perkumpulan Pengemar Bongsai Indonesia (PPBI) Bangka Dwi Mahyudi,Hadir juga perwakilan PT. Timah., Perwakilan PLN,. Serta tamu undnagan lainya