Penulis Redaksi.
BELITUNG, SEPUTARBABEL.COM – Salah satu anggota DPRD dari Praksi PPP Prayitno Catur Nugroho (PCN) mengajak masyarakat untuk sama-sama menggalangkan kegiatan gotong royong dan menjaga kebersihan di lingkungan masing-masing.
Hal tersebut kata PCN, mengingat kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di kabupaten Belitung meningkat sangat drastis jika di bandingkan pada tahun-tahun sebelumnya.
“Tadi Kami dari DPRD bersama Pemerintah Daerah, intasi terkait termasuk TNI-Polri sudah melakukan rapat dan berkoordinasi dalam rangka menyikapi penyakit DBD yang saat ini sedang merebak di Kabupaten Belitung,” kata PCN kepada awak media Rabu (5/2) kemarin.
Dijelaskannya, pada awal tahun 2020 ini sudah tercatat dan di temukan sebanyak 147 kasus DBD dan 1 orang di antaranya meninggal dunia. Sedangkan pada Tahun 2017-2018 kasus DBD hanya berjumlah 53 kasus.
” Coba bayangkan di awal-awal Tahun 2020 ini saja sudah di temukan 147 kasus DBD dan satu orang meninggal dunia. Jika ini tidak di cegah dan di atasi bersama-sama virus DBD ini lebih berbahaya dari penyakit atau virus lainnya,” katanya.
Oleh sebab itu, pada prinsipnya Pemda, DPRD, intasi terkait akan terus bekerja untuk mengawasi, memfasilitasi dan pencegahan agar kasus DBD ini tidak bertambah parah. Namun upayanya tersebut tentunya juga harus di dukung oleh seluruh lapisan masyarakat terutama dalam menjaga kebersihan.
“Kami bersama Pemda sedang melakukan langkah-langkah yang terbaik untuk mengatasi merebaknya penyakit DBD agar tidak menjadi status penyakit luar biasa,” tandasnya.