PANGKALPINANG,Seputarbabel.com- Satu lagi “Perusahaan nakal” dikota Pangkalpinang PT. MITRA USAHA PARA PERDANA (MUPP) yang berdiri sejak tahun 2009 bergerak dibidang jasa pengadaan bahan cor untuk gedung atau bangunan. Beralamat di kelurahan Bacang dekat kolong PDAM kota Pangkalpinang
Hal ini terungkap adanya laporan dari masyarakat yang melapor ke Seputarbabel.com. tentang tumpahan bahan cor yang semakin tebal di simpang Air Mangkok
“Saat ini sudah kami bersihkan tumpahan tersebut, walaupun yang melintas di daerah tersebut ada perusahaan lain juga, ” ungkap Wahyu kepala produksi dari MUPP
Kami juga meminta kepada beliau untuk menunjukkan perizinan yang di miliki oleh perusahaan PT. MUPP tersebut. Tapi ia tidak mau menunjukkan perizinan mereka
“Kalau surat perizinan kami itu “Rahasia” Pak,” jawabnya saat ditemui dikantornya tadi Pagi Rabu,(12/7)
Kami pun mencoba mendesak kepala Operasional MUPP dengan undang undang keterbukaan informasi publik bahwa media berhak mempublikasikan perizinan perusahaan tersebut
“Ia, dulu perusahaan kami memiliki kendala dalam pengurusan perizinan terpadu, jadi hingga sekarang belum di selesaikan,”tegasnya
Karena ini bukan ranah dari Kepala produksi MUPP ada bos besar yang berdomisili di Jakarta . Jadi ia tidak bisa menunjukkan perizinan tersebut
“Saya, tidak bisa memberikan nomor hp direkrut kami, tidak berani saya, pungkas Wahyu