Sungailiat, Seputarbabel.com – Setelah melaksanakan apel pagi, Personil Polres Bangka melanjutkan berolahraga bersama, kegiatan olahraga dipimpin oleh Kabag Sumda AKP Elfiadi SH, dan diikuti seluruh personil polres Bangka.Jum’at (14/01/22).
Kabag Sumda Polres Bangka AKP Elpiadi,SH Seizin Kapolres Bangka AKBP Indra Kurniawan, SH, S.IK, M.Si, Mengingatkan kepada Personel Polres Bangka agar selalu memperhatikan dan menjaga kesehatan dengan cara meluangkan waktu untuk berolahraga agar tetap fit dan tidak mudah sakit dimasa pandemi ini.
” kegiatan olahraga ini rutin di laksanakan setiap hari jumat, mengingat padatnya kegiatan personel Polres Bangka maka diperlukan olah raga untuk selalu menjaga kesehatan dan stamina dalam melaksanakan tugas-tugas Kepolisian,” Ungkap Elfiadi SH
Lanjut Kabag Sumda Polres Bangka, Dengan mengadakan giat olahraga setiap hari ini, Ia harapkan dapat menunjang kesiapan fisik setiap Personil dalam beraktifitas tanpa terkendala faktor kesehatan,
” harapan kita dengan rutin melakukan olah raga maka kita dapat fisik yang prima, sehingga saat beraktifitas tampa adanya kendala,” Lanjutnya
Setelah melaksanakan olahraga pagi Personil Polres Bangka lanjut melakukkan bersih-bersih seputaran MaPolres Bangka