PANGKALPINANG,Seputarbabel.com – Ilham (42) asal malang ditemukan tewas dikawasan Simpang 4 lampu merah kompleks perkantoran Gubernur,sabtu(29/04/2017), di dalam kamar mandi.
warga yang mengetahui kejadian tersebut, langsung melaporkan ke pihak kepolisian. Pihak kepolisian dari INAFIS Polda Babel pun langsung mendatangi TKP dan melakukan olah TKP.
Untuk mengetahui penyebab meninggalnya Ilham, Jasad pun lalu dibawa pihak kepolisian ke Puskesmas untuk di visum.
Dedi merupakan salah satu saksi yang berprofesi sebagai tukang jahit pas disamping bengkel ban, yang menemukan pertama kali kondisi ilham (40) tidak bernyawa di kamar mandi bengkel milik Ilham.
Sekitar pukul 11.30, karena penasaran Dedi pun mengajak salah seorang rekan nya untuk melihat kondisi ilham. Saat di intip dari ventilasi kamar mandi, betapa kagetnya Dedi karena melihat Ilham sudah dalam keadaan terungkap tanpa busana di kamar mandi.
“Saya ajak teman tadi untuk melihat, karena air nya hidup tapi orang nya tidak ada. Saat saya intip pakde sudah dalam keadaan terungkap dan tidak berpakaian,” imbuhnya
Melihat situasi tersebut, bersama 4 orang rekannya. Dedi pun mendobrak pintu kamar mandi bengkel milik Ilham. Kemudian melaporkan kejadian ini ke pihak berwajib.”Saya ajak 4 teman untuk mendobrak pintunya, lalu kita Laporkan kejadian ini ke Polda Babel,” tukasnya(rya/4wd)