BELITUNG,Seputarbabel.com-Hari pers nasional yang diselenggarakan di belitung 10-12 Maret 2017 selain sosialisasi dari gubernur babel Rustam Effendi dan kepala dinas kebudayaan dan pariwisata provinsi bangka belitung Drs.Rifai dihari pertama di hari kedua ini para insan pers diajak untuk melakukan bhakti sosial membersihkan sampah yang ada di pulau Lengkuas.
Dalam kesempatan ini para insan pers bahu membahu membersihkan sepanjang pulau Lengkuas yang penuh dengan sampah rumput laut yang mati dan bermacam plastik yang dibuang sembarangan oleh wisatawan
Ketua pelaksana kegiatan HPN 2017 di belitung mengatakan bahwa kegiatan ini selain memberi informasi dan komunikasi kepada para insan pers yang ada di bangka belitung untuk lebih peduli dengan alam
“Selain sosialisasi kami juga akan melakukan bhakti sosial ” ujar Joni Arsa
Hari ini minggu,(12/3) para insan pers akan diajak untuk membersihkan pulau Lengkuas yang sering menjadi tujuan wisatawan.di pulau Lengkuas juga terdapat mercusuar.ungkapnya
“Kami ingin insan pers peduli dengan lingkungan dan dunia pariwisata.jika bukan kita siap lagi yang peduli”ajaknya kepada wartawan yang mengikuti HPN 2017 ini
Melalui program ini kami harapkan wisatawan yang datang ke bangka belitung akan lebih meningkatkan lagi karena objek wisata bersih dan indah tegasnya
“Semoga kegiatan HPN 2017 memiliki makna akan kepedulian wartawan terhadap wisata di bangka belitung ” akhirnya.(yudi)