PANGKALPINANG- Dalam rangka pemilihan kepala daerah 2024, BTR Management akan melaksanakan Webinar betajuk ” Mencari Pemimpin Babel 2024″ pada Minggu 28 Januari 2024, pukul 19.20 WIB.
Kegiatan yang digelar BTR Management tersebut untuk memeriahkan pesta demokrasi di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Penyelenggara Webinar, Lely mengatakan, tujuan menyelenggarakan event-event webinar untuk mengajak pemuda-pemudi Babel untuk berkontribusi dalam diskusi dengan meningkatkan literasi.
“Kegiatan ini guna membantu pemilih-pemilih pemula untuk mengetahui siapakah kelak yang akan menjadi pemimpin mereka untuk membangun Babel Menjadi Lebih Baik.” ujar Lely. Jumat (12/01/2024)
Dijelaskan Lely, bahwa dalam webinar ini akan diadakan diskusi untuk menjawab isu -isu terkait pembangunan Babel dan dapat dijadikan ajang konfirmasi atas informasi – informasi hoaks terkait pemimpin tersebut.
Webinar ini akan mengundang narasumber dari 1. Jurnalis Bangkapos, 2. Calon Pemimpin Babel (Cagub, Calkot, Cabub, dan Caleg), 3. Moderator : Akademisi dari Unila dan diiikuti peserta mahasiswa & pelajar dan pemilih pemula lainnya sebanyak 50-100 peserta.