Seputarbabel.com – pangkalpinang Terduga teroris Agus Setianto alias Abu Raffa, 44 tahun, yang diamankan oleh anggota Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Mabes Polri dikabarkan melarikan diri dari ruang pemeriksaan Polda Bangka Belitung.
Informasi yang diterima seputarbabel.com, proses kaburnya Agus terekam oleh kamera pengawas CCTV dengan meloncat jendela dan kabur ke area hutan belakang Mapolda Bangka Belitung. Aksi Agus berdasarkan rekaman CCTV dilakukan Kamis dini hari, 1 Juli 2021 sekitar sekitar pukul 03.00 WIB.
Petugas sendiri juga disebut menerima informasi dari salah satu pemilik rumah di belakang Mapolda Bangka Belitung yang diduga melihat orang yang diduga Agus mengendap-endap mesuk ke dalam hutan belakang Polda.
Selain itu juga diperoleh info dari orang bengkel las yang lokasinya tidak jauh dari Polda mengatakan sekitar jam 08.30 WIB pagi ada orang yang menaiki sepeda motor bolak balik di depan bengkel seperti orang kebingungan dengan ciri-ciri sama seperti tersangka Agus.
Adapun rencana langkah tindak lanjut polisi adalah dengan berkoordinasi dengan pihak keluarga untuk menginformasikan keberadaan agus, melakukan pengawasan hingga menutup akses keluar daerah terhadap Agus dengan menyebar foto dan identitasnya mengingat Bangka merupakan wilayah kepulauan.
Setelah empat hari menjadi (DPO) Daftar Pencarian Orang Terduga teroris jaringan Jamaah Ansharut Daulah (JAD) AS alias Agus Setianto berhasil kabur dari ruang pemeriksaan Polda Bangka Belitung pada Kamis (1/7/2021).
Agus Warga Gang Tower Desa Kace Kabupaten Bangka RT 01 Dusun II Desa Kace berhasil di tangkap di kediaman adeknya yang berinisial AF di depan CPM Jl. Mentok, Asam, Kec. Rangkui, Kota Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung,
Agus dibekuk Aparat gabungan dari Detasemen Khusus (Densus) 88 Anti Teror Polri, Brimob Polda Babel dan Direktorat Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Bangka Belitung, Senin (05/7/2021) malam.
Belum diketahui secara pasti. Namun Erik (45) warga Pangkalpinang, kepada Awak Media, Senin (05/7/2021) pukul 23.00 WIB. mengaku melihat mobil Polisi ngebut dari arah lampu merah Depati Hamzah menuju Polda Babel.
Informasi yang berhasil dihimpun Media ini, Agus di tangkap tidak jauh dari kantor Polisi Militer dan langsung di amankan Ke Mapolda Babel guna menjalani pemeriksaan.
Saat Media ini mendatangi Polda Babel terlihat sebuah mobil pribadi milik Anggota dan Pejabat Polda Babel keluar masuk Mapolda Babel dan pintu masuk pun dijaga ketat oleh aparat Kepolisian Bersenjata lengkap.
“Didalam pak Teroris nya sudah dapat tadi sudah banyak Tim Densus dan Buser disini kami cuma lihat mereka masuk ke ruang pemeriksaan,”kata Salah satu anggota yang melakukan penjagaan.
Sementara itu Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) kepulauan Bangka Belitung Irjen (Pol) Drs Anang Syarif Hidayat, ketika di konfirmasi, Senin (05/7/2021) malam. Melalui sambungan telepon pribadinya, mengatakan dirinya belum mengetahui nanti besok saja yah.
“Nanti saya cek dulu besok saja yah telpon lagi, “kata Kapolda.