Seputarbabel.com, Jakarta – Laba PT Timah Tbk (TINS) tahun 2017 naik 99 % yakni Rp 502 miliar, tahun sebelumnya laba tercatat Rp 251,69 miliar. Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Tahunan, salah satu anggota Holding BUMN Industri Pertambangan tadi memang mendapat respon positif pemegang saham. Sinergis antara anggota Holding Tambang juga dijelaskan PT Timah, ikut menjadi indikator peningkatan kinerja.
Hal tersebut terungkap dalam Press Confrence di Hotel Borobudur Jakarta Pusat, Senln (16/4/2018) sore. Kinerja Tahun 2017 PT Timah berhasil meningkatkan kinerja yang ditandai peningkatan laba bersih pada periode sebesar 99 % dari tahun lalu. Direktur Utama PT Timah Mochtar Riza Pahlevl Tabrani mengatakan hal tersebut karena stategi yang telah terprogram tahun sebelumnya dilaksanakan konsisten.
Dijelaskan Riza selama tahun 2017 TINS telah melakukan pembelanjaan modal guna peningkatan produksi. Menelan Rp 779,81 miliar dibangun untuk pembesaran kapasitas pada mesin dan instalasi, sarana pendukung produksi, rekondisi dan replacement pembangunan teknologi fuming. Belanja modal tadi telah berhasil meningkatkan volume produksi bijih timah sebesar 29,26 % dan 24,121 ton pada akhir 2016 menjadi 31.178 ton pada akhir tahun 2017.
Sinergi dengan Anggota Holding
Untuk optimalisasi nilai BUMN serta mendukung perekonomian dan kesejahteraan rakyat, Perseroan bekerja sama dengan anggota Holding BUMN Industri Pertambangan maupun dengan BUMN lainnya. Sinergi yang dilakukan dengan anggota Holding BUMN Industri Pertambangan yaitu PT Bukit Asam Tbk dan PT Aneka Tambang Tbk, Perseroan melakukan kerja sama untuk kegiatan eksplorasi dan pengadaan bahan baku.
Untuk kegiatan eksplorasi, Perseroan melakukan kerjasama dengan PT Aneka Tambang Tbk terkait jasa pemboran darat untuk pengembangan tambang timah primer. Adapun dalam proses peleburan logam timah, Perseroan bekerja sama dengan PT Bukit Asam Tbk untuk pengadaan antrasit.
Sedangkan sinergi dengan BUMN lainnya, Perseroan bekerja sama dengan PT Bank Mandiri (Persero) Tbk untuk melakukan kerjasama layanan perbankan berupa pembayaran fasilitas bagi mitra Perusahaan dalam bentuk kartu tambang yang bertujuan untuk mempermudah pembayaran imbal jasa kepada mitra tambang Perusahaan. Disamping itu Perseroan juga bekerja sama dengan Pertamina (Persero) dalam pengadaan bahan bakar HSD.